Komunitas Anime (Otaku) Indonesia dan Forum Wibu Nusantara


Selamat datang di komunitas Otaku Indonesia dan Wibu Nusantara. Disini saya akan membahas tetang beberapa situs komunitas terkait aktivis Wibu di Indonesia. Meskipun bukan organisasi besar bahkan bisa berwujud personal, namun bisa digunakan untuk menambah informasi dan wawasan seputar dunia Perwibuan.
Komunitas Anime (Otaku) Indonesia dan Forum Wibu Nusantara

Banyak sekali berbagai macam forum Otaku Indonesia yang membahas seputar tentang Anime, Manga, Light Novel, Game dan semacamnya, baik dalam bentuk situs hosting maupun berbagai macam grup di sosial media seperti Facebook, Grup WhatsApp, Discord dan lain sebagainya.

Bahkan beberapa sosial media yang saya kelola pun membahas tentang Wibu yang berada di Nusantara ini, pada kesempatan kali ini saya akan membagikan beberapa situs dan sosial media yang mungkin dapat membantu kamu dalam mengulas tentang produk yang kamu sukai (Anime, Manga, Light Novel, dll).


1. directYT

Sebuah akun sosial media YouTube yang mengulas berbagai macam anime baik rekomendasi maupun pembahasan. Tidak hanya anime bahkan dalam akun tersebut juga mengulas tentang berbagai macam manga, light novel, hal yang terkait tentang Jepang sekaligus game sebagai hiburan.

SOSIAL MEDIA KITA eh SAYA
YouTube: https://www.youtube.com/telocaspo
Instagram: @akuwega
Fanspage: Wibu Nusantara

Hal yang paling saya suka dengan akun tersebut adalah menyediakan sebuah pembahasan lanjutan dari anime, yang dimana anime tersebut sudah tidak ada kabarnya (tidak mendapatkan season 2). Misalnya kamu suka dengan anime Sakurasou, nah anime tersebut sudah tidak ada kabar, dalam channel tersebut kamu akan disuguhi dengan lanjutan cerita dari anime, tanpa harus membaca Light Novel yang banyak tulisanya untuk mengetahui jalan cerita.
 10 Rekomendasi Anime Anime Romance Terbaik
Dilengkapi dengan visual yang membuat kita menjadi lebih cepat memahami alur cerita. Bosan dengan pembahasan yang tegang? Tenang, sekali kali narator dalam channel tersebut memberikan lawakan receh untuk menghibur penton (ya meskipun terkadang garing).

Tidak hanya membahas anime saja, karena terkadang admin akan memberikan sebuah berita tentang perilisan sebuah anime, manga atau yang lainya (Weekly News) dan ketika ada kabar baru langsung dibuatkan sebuah konten yang membahas akan hal tersebut.


2. Jurnal Otaku Indonesia

Dari judulnya saja sudah kelihatan bahwa situs ini membahas seputar dunia Otaku dalam bahasa Indonesia. Bisa dikatakan situs Jurnal Otaku Indonesia atau yang lebih dikenal sebagai JOI adalah portal berita anime terbesar di Indonesia sekaligus bisa dipercaya akan kebenaranya.

Ya ibarat kata JOI adalah situs Translater dari situs luar ke dalam Bahasa Indonesia, karena sebagian besar berita juga diambil dari berbagai macam situs berita anime terpercaya diluar sana. Dalam JOI bahasa sudah disesuaikan dengan pemahaman orang Indonesia jadi lebih mudah dipahami.
10+ Rekomendasi Anime Misteri Terbaik Dengan Jalan Cerita
Bagi kamu yang ingin mendapatkan Informasi terkait Dunia Wibu, mungkin situs ini sangat direkomendasikan untuk dipantau, karena setiap hari akan ada berita terbaru untuk memenuhi gizi wibu.


3. OtakOtaku

Situs yang bisa dikatakan sama seperti Myanimelist, hanya saja sudah diatur sedemikian rupa dengan bahasa Indonesia, kamu dapat menemukan Informasi detail anime seperti Pengisi suara karakter A, B, C dengan mengunjungi situs ini.

Tidak hanya itu, karena terdapat sebuah quotes atau kata kata mutiara dalam setiap karakter anime, jadi yang ingin memperdalam ilmu kewibuan bisa mengunjungi situs ini. Saya sendiri sering mengunjungi situs ini untuk mengetahui sinopsis sebuah anime.
10+ Rekomendasi Anime Fantasy Paling Keren
Mungkin masih banyak lagi terkait forum Anime Indonesia, namun hanya situs dan akun sosial media diataslah yang sangat direkomendasikan untuk ditonton. Sampai bertemu dikesempatan selanjutnya, stay kerad and keep kalem, akhir kata, sampai jumpa.

Baca juga