Perbedaan Otaku, Wibu, Nolep, dan Anilovers?

Mencari definisi dan arti kata Otaku, Wibu, Nolep, Anilovers beserta perbedaanya? Mari kita bahas sampai tuntas disesi Sekolah Wibu Indonesia.

Pengertian Otaku, Wibu, Nolep, dan Anilovers

Mungkin kata Wibu sudah tidak asing lagi ditelinga masyarakat Indonesia terutama bagi beberapa kaum yang sangat gemar menonton anime, seperti yang kita tahu bahwa sebutan Wibu ditunjukan untuk seseorang yang suka menonton anime atau animasi buatan Negara Jepang.

Namun ternyata ada beberapa orang yang tidak suka disebut Wibu dan lebih suka disebut sebagai Anilovers karena mereka hanya penikmat anime saja.
Ada juga orang yang tidak suka disebut sebagai Wibu dan lebih suka disebut sebagai Otaku, lah emang Wibu sama Otaku apa bedanya? Hmmmm.


Pada kesempatan kali ini kita akan membahas tentang makna atau arti dari kata Wibu, Otaku, Anilovers dan juga Nolep dalam kamus Wibu Bahasa Indonesia.


Apa Itu Otaku

Otaku adalah istilah dalam Bahasa Jepang yang ditunjukan untuk seseorang yang benar-benar menekuni hobinya. Seperti hobi bermain game, menggambar, menulis, nonton film, dan sebagainya.

Menekuni yang dimaksud yakni orang tersebut belajar dan bekerja dengan giat, hingga bisa dikatakan seorang otaku ini sangat ahli dalam hobinya, jadi misal kalau hobinya membuat suatu program ya si Otaku ini sangat ahli dalam pembuatan suatu program.

Biasanya seorang Otaku sangat memprioritaskan hobinya daripada pekerjaan atau kegiatan lain yang tidak berkaitan dengan hobinya (gak mau diganggu lah pokoknya).

Namun pada tahun 1990-an istilah Otaku mulai dikenal oleh berbagai macam negara di luar Negara Jepang, dan istilah Otaku digunakan untuk menyebut penggemar berat subkultur di Negara Jepang seperti halnya sebuah anime, manga, dan sebagainya.


Apa Itu Wibu

Japanofilia atau yang sering disebut sebagai Wibu (Weebs) adalah julukan untuk seseorang yang sangat mencintai atau sangat terobsesi kepada segala sesuatu hal yang berkaitan dengan Negara Jepang.

Baca juga: Apa Itu Heroine, MC, Hero, Anti-Hero, dan Villain Pada Anime

Mulai dari terobsesi dengan budayanya, produk yang dibuat seperti anime, manga, dan sebagainya. Karena saking terobsesinya dengan Negara Jepang seseorang yang memiliki julukan sebagai wibu terkadang bisa menguasai beberapa Bahasa Jepang.

Namun pada intinya atau secara sederhana, Wibu adalah julukan untuk mereka yang suka menonton anime secara berlebihan, membaca manga sampai mata merah, hingga membaca ratusan chapter lightnovel setiap minggunya.


Apa Itu Nolep

Wibu Nolep adalah sebutan untuk mereka yang jarang atau tidak pernah melakukan interaksi dengan orang-orang yang ada disekitar, karena arti dari Nolep sendiri adalah No Life (tidak memiliki kehidupan).

Orang yang mendapatkan julukan Nolep biasanya membatasi diri dari kehidupan lingkungan sosial seperti tidak ingin berinteraksi dengan orang-orang disekitar, intinya tidak mau terlibat dengan orang lain.

Penggambaran Nolep sendiri hampir mirip seperti Hikikomori, dimana orang yang disebut sebagai Nolep selalu menghabiskan waktunya untuk mengurung diri di dalam kamar atau jarang untuk keluar dari rumah.


Apa Itu Anilovers

Anilovers (Anime Lovers) atau Animers adalah sebutan untuk seseorang yang gemar dan suka menonton anime. Mungkin kata Anilovers dan Animers mayoritas digunakan untuk sebutan penikmat anime Di Negara Indonesia.

Berbeda dengan Wibu yang sangat terobsesi dengan sub-kultur Di Negara Jepang, Anilovers mayoritas hanya menikmati anime saja, jadi sangat jarang mereka membaca manga, light novel, maupun main galge.

(tapi kalaupun mereka membaca manga atau lightnovel pun juga tidak ada yang melarang).


Perbedaan dan Kesimpulan

Dari pembahasan diatas mungkin kalian sudah mengetahui letak perbedaan dari istilah-istilah ini, atau secara sederhana dapat disimpulan bahwa:

  1. Otaku adalah sebutan untuk seseorang yang sangat menekuni hobinya hingga dirinya sangat ahli dalam hobinya.
  2. Wibu adalah sebutan untuk seseorang yang sangat terobsesi dengan segala sesuatu hal yang berkaitan dengan Negara Jepang.
  3. Nolep adalah sebutan untuk seseorang yang jarang keluar rumah dan tidak ingin melakukan interaksi dengan orang-orang disekitar.
  4. Anilovers adalah sebutan untuk penggemar anime khususnya Di Indonesia.

Oke mungkin itu saja pembahasna mengenai apa itu Wibu, Otaku, Anilovers, dan juga Nolep dalam Kamus Bahasa Wibu, sampai bertemu dikesempatan selanjutnya, stay kerad and keep kalem, akhir kata sampai jumpa.

Baca juga

Posting Komentar

Tata Cara Berkomentar Dengan Benar
~ Menggunakan bahasa yang sopan dan benar
~ Dilarang menggunakan bahasa kotor
~ Dilarang menyertakan link aktif
~ Dilarang memancing keributan