Cara Mengisi Formulir Pajak Google AdSense (Tanpa NPWP)

Kebijakan terbaru dari Google AdSense yakni mewajibkan para publisher untuk mengisi formulir pajak menggunakan NPWP maupun tanpa menggunakanya.

Panduan mengisi formulir pajak Google AdSense tanpa NPWP

Meskipun memasukan NPWP (Nomor Pokok Wajib Pajak) bersifat opsional namun perlu diketahui bahwa terdapat perbedaan antara menggunakan NPWP dan juga tidak.

Dilangsir dari halaman resmi Google bahwa, jika kreator mengirimkan informasi pajak namun tidak menyertakan NPWP (tidak mengklaim manfaat pajak) maka akan dikenakan 24% untuk pengujung yang berasal dari Amerika Serikat).

Namun jika kreator telah mengirimkan informasi pajak dengan menyertakan NPWP (mengklaim manfaat pajak) sehingga pajak diturunkan menjadi 15% untuk pengunjung yang berasal dari Amerika Serikat.

Jika disederhanakan maka, menggunakan NPWP maka dipotong 15% jika tanpa NPWP maka pajak menjadi 24% dan perlu diingat bahwa untuk saat ini ketentuan pajak hanya berlaku untuk kreator YouTube saja (mungkin blog nyusul wkwk).


Pada kesempatan kali ini saya akan membagikan panduan bagaimana cara mengisi formulir pajak Amerika Serikat Google AdSense tanpa menggunakan NPWP dan menggunakanya.


Cara Membuat NPWP Online

Kabar gembira bagi Anda yang mager untuk keluar maupun tidak memiliki banyak waktu untuk mengurus NPWP di Kantor Pelayanan Pajak (KPP) terdekat, karena saat ini membuat NPWP dapat dilakukan secara online.

Adapun syarat untuk membuatnya yakni:

  1. Minimal berusia 18 tahun.
  2. Memiliki KTP (Kartu Tanda Penduduk).
  3. Memiliki KK (Kartu Keluarga).
  4. Nomor telepon.
  5. Alamat surel aktif (email).

Jika sudah memiliki dokumen dan memenuhi persyaratan diatas maka Anda bisa melakukan pendaftaran secara online melalui website resmi Direktorat Jenderal Pajak.

Langkah pertama, silahkan kunjungi situs E-registration dan masukan alamat email pada kolom yang telah disediakan.

Berikutnya, silahkan buka pesan masuk pada email yang Anda gunakan untuk mendaftar tadi untuk melakukan aktivasi akun DJP Online.

Setelah melakukan aktivasi, silahkan ikuti panduan yang telah disediakan oleh pihak DJP, jika masih bingung Anda bisa mencari panduan untuk membuat NPWP online yang ada di internet.

(karena pembuatan NPWP hanya bisa satu kali, makanya saya tidak bisa memberikan tutorialnya wkwk)


Cara Mengisi Formulir Pajak Adsense Tanpa NPWP

Pastikan kalian mengisi dokumen formulir pajak Amerika Serikat jika tidak ingin kena pajak hingga 30% (semua daerah), untungnya meskipun tanpa menggunakan NPWP kita masih berikan keringan maksimal pajak 24%.

Dashboard Google AdSense

1. Pertama masuk ke dashboard Google AdSense dan langsung menuju ke menu Pembayaran.

Kelola Pembayaran

2. Pada identitas pembayaran silahkan klik Kelola Setelan.

Info pajak Amerika Serikat

3. Pilih menu bagian Info pajak Amerika Serikat.

Menambahkan informasi pajak

4. Tekan tombol Tambahkan Info Pajak.

Pemilihan formulir pajak

5. Pilih Jenis akun Perorangan (jika Anda pemilik atau mengelola akun Google AdSense secara mandiri), pilih Non-individu (jika Anda bekerja secara sekelompok atau komunitas).

6. Pada kolom warga negara, karena saya bukan penduduk dan tidak tinggal Di Amerika Serika maka pilih Tidak.

7. Pilih formulir W-8BEN (jika peorangan) dan W-8ECI (jika bekerja secara kelompok).

8. Kemudian tekan tombol Mulai Formulir.

Informasi Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP)

9. Nama individu isi dengan nama Anda (sesuai AdSense) atau pemilik kartu NPWP (jika ada).

10. Negara pengguna isikan berdasarkan tempat dimana Anda tinggal, kalau saya tentu Di Indonesia.

Baca juga: Mengenal Istilah RPM dan CPM Pada Iklan YouTube

11. TIN Asing isi dengan nomor NPWP tanpa menggunakan tanda – (minus), atau . (titik), kolom TIN Asing/NPWP bersifat opsional, jika tidak memiliki NPWP silahkan kosongkan saja.

12. Jika sudah silahkan tekan tombol Berikutnya.

Alamat pemohon pajak


13. Kolom selanjutnya adalah mengisi alamat tempat tinggal, disini saya memasukan alamat persis seperti alamat yang tertera pada akun Google AdSense, atau juga bisa menggunakan alamat KTP Anda, jika sudah silahkan tekan tombol Berikutnya.

Perjanjian Pajak

14. Untuk perjanjian pajak bagi yang menyertakan NPWP maka pilih Ya dan pilih Negara Indonesia, namun yang tidak mengikutsertakan nomor NPWP maka pilih Tidak dengan konsekusensi akan dikenakan pajak maksimal 30%.

Layanan obyek pajak

Layanan obyek pajak

15. Silahkan pilih pasal dan ayat beserta potongan pajak yang paling rendah (jika tidak menyertakan NPWP maka lewati bagian ini), klik Berikutnya untuk melanjutkan.

Peninjauan formulir pajak


16. Silahkan cek formulir pengisian pajak terlebih dahulu untuk memastikan bahwa data yang dimasukan benar atau salah.

17. Beri tanda centang/ceklist pada bagian Saya menyatakan telah meninjau…..

18. Tekan tombol Berikutnya untuk mengonfirmasi bahwa Anda sudah meninjau ulang dokumen yang telah Anda isi.

Aktivitas dan layanan yang dijalakan di Amerika Serikat

19. Pada bagian aktivitas dan layanan yang dijalankan di AS silahkan pilih Tidak, dan beri tanda centang pada bagian Saya menyatakan bahwa layanan yang diberikan Google……

20. Pada bagian Pernyataan tertulis perubahan status silahkan isi sesuai kondisi Anda saat ini, pilih Opsi 1 jika Anda belum menerima pembayaran (sebelum tanggal 21-22) dan Opsi 2 jika Anda sudah menerima pembayaran (lewat tanggal 25 keatas), tekan Kirim untuk melanjutkan.

Tanda tangan digital

21. Langkah terakhir yakni Anda harus menandatangani dokumen secara online dengan cara memasukan nama sesuai akun Adsense atau sesuai dengan nama pada kartu NPWP (jika ada).

22. Pilih Opsi 1 jika Anda mengelola akun Adsense secara personal/sendirian, dan pilih Opsi 2 jika terdapat lebih dari 1 orang yang mengelola akun Adsense.

23. Tekan tombol Berikutnya untuk mengirimkan formulir ke pihak Google AdSense.

Status permohonan pajak

Setelah mengirimkan formulir pajak Google AdSense kemudian Anda akan diberikan ringkasan atas formulir yang telah Anda buat seperti gambar diatas.

Jika status telah Disetujui menandakan bahwa formulir yang Anda kirim sudah dikonfirmasi oleh pihak Google AdSense, dan selebihnya biarkan pihak Google yang mengurus.

Baca juga:

Perlu diingat bahwa Pemungutan pajak untuk saat ini hanya berlaku untuk kreator YouTube dan dikenakan pajak jikalau pendapatan tersebut berasal dari Negara Amerika Serikat.

Jika sebagian besar pendapatan atau pengunjung berasal dari negara yang bukan dari Amerika Serikat, untuk saat ini tidak akan dikenakan pajak, namun jika tidak segera mengirimkan formulir pajak (sesuai dengan tanggal yang ditentukan) maka seluruh pendapatan akan dikenakan pajak meskipun itu bukan berasal dari Amerika Serikat.


Pertanyaan Pajak AdSense

Apa yang terjadi jika tidak mengisi formulir pajak Google Adsense?
Kemungkinan besar akun AdSense Anda akan dikenakan pajak sebesar 30% baik itu pendapatan yang berasal dari Amerika Serikat maupun seluruh dunia.

Bagaimana pemungutan pajak dilakukan?
Pomotongan pajak akan dilakukan secara otomatis oleh pihak Google ketika publisher menerima pembayaran (tanggal 21-22).

Baca juga: Pembahasan Tentang Google AdSense, Panduan Untuk Pemula!

Saya tidak memiliki NPWP dan mengisi formulir pajak tanpa menyertakan NPWP, namun jika besok saya membuat NPWP apakah bisa mengisi formulir kembali?
Sangat bisa, karena Anda bisa memperbarui informasi pajak melaui menu Pembayaran dan caranya sama seperti yang ada pada artikel ini.

Apakah pengguna AdSense wajib memiliki NPWP?
Untuk saat ini tidak wajib, namun mungkin saja kedepanya akan diwajibkan untuk mengikutsertakan NPWP.

Oke mungkin itu saja pembahasan mengenai panduan mengisi formulir pajak Google AdSense tanpa NPWP, sampai bertemu dikesempatan selanjutnya, stay kerad and keep kalem, akhir kata sampai jumpa.

Baca juga

Posting Komentar

Tata Cara Berkomentar Dengan Benar
~ Menggunakan bahasa yang sopan dan benar
~ Dilarang menggunakan bahasa kotor
~ Dilarang menyertakan link aktif
~ Dilarang memancing keributan